55 Lembaga dan Komunitas Bergabung Turun Tangan dan Salurkan Bantuan Gempa Sulbar

waktu baca 2 menit

bukabaca.id – Kolaborasi Kemanusiaan yang tergabung dari 55 lembaga dan komunitas turut berpartisipasi dalam peduli bencana gempa bumi yang terjadi di Sulawesi Barat.

Sebanyak kurang lebih 48 orang berangkat pada gelombang kedua dari Kota Makassar, Sulawesi Selatan, menuju lokasi gempa dengan menaiki truk, mobil van, dan pikap, Rabu (20/1/2021).

Para relawan membawa donasi yang telah dikumpulkan sebelumya dari para donatur. Bantuan itu berupa sembako, perlengkapan bayi, sarung, alat mandi, pakaian, obat-obatan, dan lain sebagainya yang akan diberikan kepada masyarakat terdampak bencana.

Nantinya bantuan ini terlebih dahulu akan ditampung di posko induk Kolaborasi Kemanusiaan yang berlokasi di Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene.

Jumat (22/1/2021) para relawan terus bertambah dan dilakukan pemberangkata gelombang ketiga.

Koordinator lapangan Kolaborasi Kemanusiaan, Adnan, mengatakan sudah ada seratusan relawan yang bergabung dilokasi dan disebar di tiga titik pengungsian “Sekitar 110 orang relawan,” kata Adnan.

Relawan Kolaborasi Kemanusian terdiri aras tujuh bidang divisi, yakni tim assesment, rescue, psikososial, logistik, pendidikan, medis, dan media.

Berdasarkan data yang diambil selama empat hari di lokasi, tim Kolaborasi Kemanusiaan berfokus di Desa Lombangan Timur dan Desa Makatta, Kec Malunda, untuk penyaluran bantuan pascagempa.

“Semoga apa yang teman-teman lakukan ini bisa memberikan sedikit harapan kepada masyarakat yang terdampak dan hadirnya teman-teman ini masyarakat Sulbar bisa bangkit dan bergerak kembali,” ucap Adnan. (*)

Citizen Report: Muhammad Said

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *