9 Destinasi Wisata Paling Instagramable di Selayar, Serasa di Bali Loh!
bukabaca.id – Kabupaten Kepulauan Selayar makin kekinian sudah jadi candu bagi pelancong. Punya banyak destinasi jadi tentu jadi pertimbangan.
Terdiri atas gugusan pulau dengan panorama biota bawah laut cantik mengundang kagum pengunjungnya. Letaknya yang berada di ujung selatan Sulawesi Selatan terkesan ekslusif dan jauh dari hiruk pikuk ibu kota.
Anda yang hobi fotografi atau ingin menikmati hamparan alam indah, berkunjunglah ke kabupaten berjuluk Tanadoang ini. Dilansir berbagai sumber, bukabaca.id telah merangkum sembilan objek wisata yang patut dikunjungi.
-Sunari Beach
Sunari Beach bagaikan surga yang tersembunyi di Kabupaten Kepulauan Selayar. Tempat wisata ini merupakan salah satu tujuan utama bagi Anda yang hobi fotografi.
Bahkan beberapa di antara mereka menyebutnya sebagai surganya fotografi.
Sunari Beach adalah Bali kedua karena nuansa pantainya kebali-balian. Tak heran tempat ini menjadi salah satu lokasi wajib bagi para pengunjung.
Lokasinya sekitar 15 kilometer Kota Benteng, tepatnya di Jalan Poros Tile-Tile, Desa Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu.
-Pantai Baloiya
Pantai Baloiya Beach merupakan salah satu dari sekian banyak kekayaan alam di Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar.
Berjarak 15-20 menit dari Kota Benteng, banyak yang menjadikan pantai ini sebagai tempat wisata. Keindahannya tidak kalah dengan Pantai Bira atau Bali. Pantainya lumayan bersih, pasir putih, dan air jernih jadi daya pikat.
Lokasinya sekitar 10 kilometer dari pusat Kota Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar.
-Pantai Punagaan
Tidak seperti pada umumnya, Pantai Punagaan dikelilingi oleh pepohonan hijau nan rindang. Sebagian wilayahnya didominasi tebing dan bukit. Di beberapa titik juga terdapat pasir berwarna kelabu. Keunikannya menjadi daya tarik tersendiri sehingga tak sedikit wisatawan mengarahkan tujuannya ke sini.
Salah satu yang menjadi favorit para wisatawan adalah keindahan bawah lautnya. Berkat kejernihan airnya, pelancong bisa menikmatinya dari permukaan saja. Namun jika ingin meilihat lebih dekat, maka snorkeling pun bisa menjadi aktivitas seru di sini. Berbagai terumbu karang maupun biota seperti lobster dan ikan kerapu menjadi daya tarik utamanya.
Lokasi Pantai Punagaan terletak di Desa Patilereng, Kecamatan Bontosikuyu, sekitar 15 kilometer dari Kota Benteng, ibu kota Kabupaten Kepulauan Selayar.
Pantai Punagaan merupakan objek wisata yang berada di pesisir timur Pulau Selayar.
-Kampung Penyu
Kampung Penyu pertama kali dinamai oleh Rain Mazter, bintara polisi di jajaran Polres Selayar yang doyan berwisata bahari.
Kampung Penyu merupakan destinasi yang memungkinkan pengunjung melihat penyu. Kampung penyu adalah pusat perawatan dan penetasan penyu.
-Pa’baddilang
Pantai Pa’badilang berjarak sekitar 35 kilometer sebelah utara Kota Benteng. Untuk sampai ke tempat itu, kalian dapat menggunakan kendaraan roda empat dengan waktu tempuh tak lebih satu jam.
Pa’baddilang terletak di tepian Desa Bungaiya, Kecamatan Bontomate’ne. Yang khas adalah pantai berpasir putih sementara sisi timur berupa tebing karang yang ditumbuhi pepohonan yang asri. Belum ada sarana prasarana penginapan di sini, sehingga disarankan untuk membawa perlengkapan jika ingin berlama-lama.
-Liang Kareta
Pada musim timur yang ganas, silakan jajal Liang Kareta di barat Selayar. Liang Kareta adalah kampung bintang laut seperti penuturan Benedicta Wayan Suryani, dokter mata yang telah wara-wiri di lekuk Selayar hingga Laut Flores.
-Air Terjun Patikore
Berekreasi ke Selayar tak lengkap tanpa menjajal Air Terjun Patikore. Letaknya di jarak sekitar 20 kilometer dari Kota Benteng Selayar. Air terjun ini adalah unggulan Desa Laiyyolo, Kecamatan Bontosikuyu. Letaknya di atas bukit dan mengarah ke pantai membuat kita merasakan sensasi lengkap tentang pesona perbukitan dan garis cakrawala di laut biru.
–Batu Karapu
Pantai meliuk, berlekuk, eksotik adalah label untuk Pantai Batu Karapu, Selayar. Letaknya di Dusun Tongke Tongke, Desa lowa, Kecamatan Bontoharu. Pantai ini berjarak 40 kilometer ke selatan Kota Benteng.
Batu Karapu adalah objek wisata favorit domestik maupun internasional kala tandang ke Selayar. Oleh sebagian pihak Pantai Batu Karapu setanding Pantai Durdle Door di Inggris karena memliki keunikan sendiri yaitu batu berlubang.
-Mangrove Gusung
Jika ingin benam dalam lekuk menghijau, di sela batang-batang, di kecipak air laut silakan menyeberang ke Pulau Pasi, ada hamparan mangrove Gusung nan menawan. Jika dilihat dari udara, kawasan ini serupa labirin yang dialiri air laut yang dimainkan pasang surut. Jejak-jejak pasang dan surut menjadi saksi keindahan kawasan yang bisa ditempuh selama 15 menit dari Kota Benteng dengan naik perahu bermesin ini.
Yakin cuma mau baca ulasannya saja? Ayo abadikan momen terbaikmu di tempat sembilan objek wisata paling Instagramable di Kabupaten Kepulauan Selayar, serasa di Bali lho! (Fandi)