Paslon HM21 Disebut Kuasai Panggung Debat Pilkada Bulukumba, Ini Sebabnya!
bukabaca.id, Bulukumba – Debat para kandidat Pilkada Bulukumba 2020 telah usai dilaksanakan pada Jumat, (6/11/2020) malam. Debat antar keempat pasangan calon (paslon) begitu seru, hingga bukan hanya memuncak pada masing-masing paslon melainkan juga memancing semangat para penonton setia, khususnya warga Kabupaten Bulukumba sendiri.
Diketahui bahwa debat pilkada paslon bupati Bulukumba dimulai pukul 19:30 WITA yang berlangsung di Ball Room hotel Gammara, kota Makassar. Pelaksanaan debat berjalan lancar, aman dan tertib meski sejumlah pendukung tetap mengawal masing-masing kandidat pasangan calonnya ke arena debat.
Debat pertama memang telah usai, namun hasil dari adu gagasan paslon Pilkada Bulukumba ini menuai banyak kesan.
Publik menilai jika ada paslon yang berhak diberi gelar penguasaan panggung yang baik, maka mereka adalah paslon nomor urut 1 Andi Hamzah Pangki-Andi Murniayati Makking atau HM21 dan paslon nomor urut 2 Askar HL-Arum Spink atau Bulukumba Asik.
Publik menilai itu lantaran HM21 dinilai paslon yang mengantongi banyak data soal Bulukumba terlebih figur ketua partai Golkar Bulukumba ini adalah mantan ketua DPRD Bulukumba dua periode.
Hal tersebut diyakini mampu mendongkrak elektabilitas pasangan HM21 dan Bulukumba Asik di Pilkada Bulukumba.
“Paslon 1 banyak menguasai permasalahan yang diajukan oleh 3 paslon rivalnya. HM21 memaparkan dan menjawab dengan data. Ini keunggulan Hamzah Pangki sebagai mantan ketua DPRD Bulukumba dua periode,” ujar salah seorang tokoh masyarakat kecamatan Kindang, Karaeng Mallanti, Jumat (6/11) malam.
“Sedangkan paslon nomor 2 banyak memaparkan konsep program yang bagus dengan terobosan,” tambahnya.
Menariknya kata dia, dalam debat tersebut pemandangan sejuk juga ditunjukkan oleh paslon nomor urut 1 dan 2, karena dianggap membuat suasana cair. Saling puji dan support program pun dipertontonkan. Sesekali mereka saling menyapa pada saat jeda atau break.
“Ini yang menarik dan tidak terlihat pada paslon lain, suasana cair dipertontonkan dengan saling puji dan support program. Saat jeda iklan pun tak kalah menarik, mereka saling sapa dengan akrab dan tidak memperlihatkan ketegangan. Ini yang perlu diketahui publik karena dilayar kaca mungkin tidak terlihat,” jelas Karaeng Mallanti.
Sementara, dalam pantauan media dalam debat, sejak sesi pertama pada pemaparan visi misi dan program, Andi Hamzah Pangki dinilai tak egois dengan mengoper pemaparan programnya ke calon wakilnya, Andi Murniayati Makking, bahkan HM21 disebut jadi penyeimbang debat antara paslon. Bulukumba Asik pun demikian.
Dalam memberikan tanggapan dan pertanyaan bagi rivalnya, HM21 dinilai lebih santun dan apa yang pihaknya tuturkan juga cukup bermakna.
Seperti pada pendalaman visi misi program, dimana pertanyaan panelis debat yang dibacakan lewat selembar kertas oleh moderator mempertanyakan terkait masalah pemberdayaan dan pelibatan pemuda dalam membangun daerah.
Saat itu, pasangan Bulukumba asik pun berjanji akan lebih memperhatikan pemuda lewat program enterpreneur Asik dengan mencetak pengusaha muda.
“Lewat program enterpreneur Asik kita jadikan pemuda sebagai ujung tombak daerah,” ujar calon Bupati Askar HL dalam debat.
Berbeda dengan HM21 yang berkomitmen akan melibatkan penuh pemuda kedepannya namun ia mengaku tak ingin berhanji berlebihan diawal.
“Kami HM21 tak ingin berjanji macam-macam ini dan itu atau memgagaas program luar biasa untuk pelibatan pemuda dan Milenial. Diawal nanti kami ingin ada landasan atau aturan yang jelas untuk pelibatan pemuda. Kami ingin buatkan perda dan Perbub dulu, jika landasan kepemudaan kita jelas baru kita kasi anggaran, baru kita support mereka untuk berbuat dan berkarya untuk daerah,” jelas Andi Hamzah Pangki disambut tepuk tangan. (Ril)