Hari Ibu Nasional, Sosok Hasma Rela Terobos Banjir Demi Membahagiakan Keluarga Kecilnya

bukabaca.id, Makassar – Hari ini tanggal 22 Desember, bertepatan dengan memperingati Hari Ibu Nasional. Di balik memperingati hari ibu, ada kisah dari sosok ibu yang tinggal di Jalan Bung Permai, kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar.

Ibu itu adalah Hasmawati. Dirinya adalah sosok malaikat cantik dari para buah hatinya, yaitu Ainun dan Dian. Selain cantik, baik, ia juga pekerja keras. Hal itu terlihat dari kegigihannya saat tengah menerobos dalamnya genangan air yang menutupi ruas jalan sekitar rumahnya. Semangat dan kegigihannya itulah bukti bahwa dirinya ingin membahagiakan keluarga kecilnya.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Ainun, putra dari Hasmawati. Ia menuturkan bahwa ibunya sangat pekerja keras, rela terobos banjir demi bekerja, mencari sepercik kebahagiaan keluarga kecilnya.

“Saya kaget, pas malam hujan lebat sekali, tapi paginya pas baru bangun saya tanya adik saya ternyata ibu sudah pergi dengan menerobos banjir,” ujar Ainun. Selasa, (22/12/2020).

Tak hanya itu saja, Ainun juga menuturkan bahwa meskipun ibunya kerja, ia tetap menyiapkan makanan untuk keluarganya. Saat pagi dan juga saat sepulang kerja.

“Ibu saya itu setelah pulang kerja, dia tidak langsung istirahat, melainkan menyempatkan diri dulu untuk masak buat saya dan adik saya, ibu saya adalah ibu yang hebat,” ujar putra pertama Hasma.

Mengingat hari ini adalah peringati hari Ibu, Ainun pun tak ketinggalan. Dirinya juga mengucapkan selamat hari ibu kepada ibunya melalui media sosial WhatsApp.

“Selamat Memperingati Hari Ibu, ibu adalah sosok hebat yang telah mengajarkan saya tentang arti kehidupan, terima kasih ibu untuk semuanya,” kata Ainun.

Sekali lagi Selamat Hari Ibu, untuk seluruh ibu yang ada di Indonesia. Tetaplah menjadi sebagaimana layaknya malaikat surga untuk para buah hatinya. (Dev/Ainun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *