Viral, Satgas Covid-19 Diteriaki ‘Tolol’ Oleh Segerombolan Pemuda di Probolinggo
bukabaca.id, Probolinggo – Kembali viral video segerombolan pemuda di Kota Probolinggo teriyaki para petugas Satgas Covid-19 sebagai orang tolol. Video tersebut pun kini viral di media social.
Video tersebut viral setelah diunggah oleh akun Instagram @kanjeng_mamiew, yang diketahui berdurasi selama 21 detik.
“Perkumpulan orang tolol. Lewat orang tolol-tolol lewat,” berikut sepenggal ucapan yang keluar dari mulut seorang pria dalam video yang viral, seperti yang dilihat detikcom, Sabtu (2/1/2021).
“Seseorang merekam rombongan polisi yang sedang melintas lalu mengeluarkan kata – kata kotor, info diterima TKP di Mayangan Probolinggo, pasti akan ada klarifikasi dan permohonan maaf plat nomer jelas,” lanjut pada caption unggahan video tersebut.
Diketahui bahwa video tersebut direkam di Jalan Kerapu, Kelurahan Mayangan, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo. Saat itu petugas gabungan dari Satgas COVID-19 setempat tengah menggelar patroli yustisi malam pergantian tahun, Kamis (31/12/2020) lalu.
“Lagi lihat video viral di media sosial Instagram, petugas Satgas Covid-19 di Kota Probolinggo saat gelar patroli keliling operasi yustisi dan pengamanan malam pergantian tahun, dikatakan oleh gerombolan pemuda, dengan perkataan perkumpulan orang tolol lewat,” ujar warga Probolinggo, Bintan dikutip dari detikcom. Sabtu (2/1/2021).
“Merasa tidak pantas petugas Satgas COVID-19 bersusah payah melakukan giat patroli dan operasi yustisi untuk menekan angka penyebaran COVID-19, malah dikatakan kotor seperti itu. Kami berharap segera diamankan, untuk memberi efek jera,” imbuh Algis, warga lainnya.
Hingga artikel ini diterbitkan, unggahan video tersebut sudah menuai 20.440 kali tayang dan mendapat 59 komentar.(Dev/Dev)