Kembangkan Konsep Ekonomi Kreatif, Disperindagkum Selayar Gelar Pendataan Usaha Mikro di Kecamatan Bontosikuyu

waktu baca 1 menit

bukabaca.id, Kepulauan Selayar – Pemerintah Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar melalui Dinas Disperindagkum menggelar Pendataan Potensi dan pengembangan usaha Mikro.

Hal tersebut dilakukan demi mengembangkan konsep ekonomi kreatif yang diharapkan mampu meningkatkan pertumbuhan potensi ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Aula rapat kantor kecamatan Bontosikuyu, Kepulauan Selayar, Kamis (4/2/2021) .

Mewakili Kepala Dinas Disperindagkum,   Jamaluddin yang didampingi Sekretaris Camat Bontosikuyu Muhammad Asri menyampaikan bahwa melalui pendataan potensi dan pengembangan usaha mikro, pihaknya akan mengembangkan konsep ekonomi kreatif

“Kita memberdayakan masarakat Kabupaten selayar khususnya Kecamatan Bontosikuyu dengan adanya Potensi  perlu kita tanamkan keMasyarakat  bahwa potensi ini yang perlu kita kembangkan untuk supaya Masyrakat lebih Makmur lagi,” ungkap Jamaluddin kepada bukabaca.id.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa sosialisasi dalam kegiatan ini nantinya akan berkelanjutan. Olehnya itu melalui kegiatan tersebut dengan pencanangan koperasi percontohan tingkat Kecamatan ini nantinya yang akan meng-cover perekonomian di kecamatan Bontosikuyu.

“Dengan rasa persatuan ini kita bisa bahumembahu untuk meningkatkan nilai nilai expor kedepannya,” tambahnya.

Menurut Jamaluddin, perkembangan pelaku UMKM dalam menunjang perekonomian sangatlah menentukan bagi percepatan perkembangan bidang ekonomi.

“Di mana, makna dari pembangunan bidang ekonomi mengacu pada pembangunan suatu sistem yang mempunyai daya saing dan mampu berkembang secara mandiri,” tutupnya.(Afwan Azrawie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *