Peduli, AMBC Gelar Kegiatan Amal untuk Membantu Korban Gempa Sulbar
bukabaca.id, Makassar – Angnging Mammiri Beach Cafe (AMBC) menggelar kegiatan amal dalam rangka peduli korban gempa di Mamuju-Majene, Sulawesi Barat. Jumat, (12/2/2021) malam.
Kegiatan amal tersebut berlangsung secara live streaming, dengan menghadirkan Dj dan juga beberapa anak band diantaranya yaitu, Guees Nack, MMc Band, Ambisi Band serta penyanyi Legendaris Lagu Makassar Bang Udhin Leaders dg Rewa.
Menurut Owner dari penyelenggara kegiatan amal tersebut, acara amal yang dilaksanakan pada malam hari tersebut tidak lain sebagai wujud kepedulian terhadap saudara-saudara yang terdampak gempa bumi magnitudo 6,2 skala richter.
Telah diketahui bahwa peristiwa gempa yang terjadi mengakibatkan sarana dan prasarana banyak yang rusak. Bahkan korban meninggal dunia mencapai hingga ratusan orang dan yang mengungsi puluhan ribu orang.
“Inilah kenapa kita melakukan kegiatan amal tersebut. Nantinya hasil yang terkumpul dari kegiatan amal yang kami lakukan akan disumbangkan untuk korban gempa yang ada di Mamuju dan juga Majene,” ungkap Owner Kegiatan Amal.
Selain itu, bantuan yang dikumpulkan oleh AMBC juga bisa dikirimkan melalui rekening BNI atas nama Fatma Wati dengan Nomor Rekening, 305001005147508.
Bisa juga dalam bentuk tunai atau langsung diantarkan ke kantor AMBC, yang beralamatkan di wisata pantai Angnging Mammiri, di dekat Tanjung Bayang Makassar.
Sekadar diketahui bahwa pengumpulan dana juga dilakukan dengan pelelangan barang berupa sajadah dari ustaz Djamaluddin. Dan ada barang yang laku terjual dengan harga Rp1,4 juta. Nantinya hasil pelelangan juga akan disumbangkan ke Sulbar. (*)