Mahasiswa K3 UMSi Tebarkan Benih Ikan di Sistem Bina Padi Desa Arabika Sinjai
bukabaca.id, Sinjai – Mahasiswa Kuliah Kerja Karya (K3) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) mengadakan kegiatan penebaran benih ikan tawar pada sistem bina padi di Dusun Idaman, Desa Arabika, Kecamatan Sinjai Barat, Rabu (10/3/2021).
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kordinator desa (Kordes), Delmawati mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan program kerja dari K3 UMSi.
“Kegiatan ini adalah salah satu program kerja K3 UMSi Desa Arabika,” ucap Delmawati.
Selain itu, Delmawati mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai pengembangan ilmu bagi mahasiswa dan petani.
“Kegiatan ini untuk memperlihatkan kepada kelompok tani cara membudidayakan ikan nila pada sistem bina padi, dengan melepaskan ikan sebanyak 1000 ekor di persawahan kelompok tani,” katanya.
Lebih lanjut, dirinya menyampaikan pentingnya sistem bina padi ini bagi para petani yang memiliki irigasi yang baik.
“Ini bisa membuka peluang untuk masyarakat yg tdak memiliki modal wadah untk pembudidayaan ikan nila,” tutupnya. (*)