40 Personel Batalyon C Pelopor BKO Polda Papua Tiba di Bumi Arung Palakka
bukabaca.id, Bone – Penyambutan 40 personel Batalyon C Pelopor yang telah melaksanakan tugas BKO Polda Papua kembali di Bumi Arung Palakka, Kabupaten Bone di Mako Batalyon C Pelopor, Jalan MH Tamrin, Kabupaten Bone, Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (30/12/2019).
Apel Penyambutan dipimpin oleh Kapolres Bone, Made Ary Pradana didampingi Komandan Batalyon C Pelopor Nur Ichsan bersama Wakapolres Bone Syamsuddin Palulu, Wadanyon C Pelopor Andi syafei dan para Perwira Polres Bone serta jajaran Yon C pelopor.
Kapolres Bone, Made Ary Pradana, mengucapkan terima kasih kepada para personel Batalyon C Pelopor yang telah bertugas di Papua.
“Selalu menjaga kekompakan tetap menjaga soliditas, tugas tugas yang menanti kedepan tentunya lebih banyak lebih besar, yang ada saat ini mari kita jadikan pengalaman,” ujar Made Ary Pradana.
“Terima kasih semuanya, saya yakin personil Brimob dengan memiliki semangat yang luar biasa kedepan selalu menjadi pasukan yang diandalkan,” tambahnya.
Sementara itu Kompol Nur Ichsan mengatakan penyambutan digelar ini sebagai wujud penghargaan kepada anggota yang selesai melaksanakan tugas BKO di Papua.
“Ada 40 orang dari Batalyon C Pelopor dari 200 orang tergabung di Sat Brimob Polda Sulsel BKO di Polda Papua selama empat bulan,” kata Nur Ichsan pada awak media.
Sebelumnya para juru damai tersebut bertugas BKO ke Polda Papua dan mereka sudah kembali ke Sulawesi selatan dengan selamat.
Dari informasi yang di himpun bahwa para juru damai tersebut di sambut dijemput langsung oleh Dansat Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol Muhammad Anis Prasetio Santoso kemudian dilanjutkan upacara penyambutan oleh Kapolda Sulsel, Irjen Pol Mas Guntur Laupe. (Ilham Iskandar)