Pj Gubernur Sulsel Minta ke Pejabat Pemkot Makassar Turun Langsung Tangani Stunting

waktu baca 2 menit

BukaBaca.id, Makassar – Dr. Bahtiar Baharuddin, M. resmi dilantik sebagai Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan pada tanggal 5 September 2023 menggantikan Andi Sudirman Sulaiman yang masa jabatannya berakhir pada 5 September 2023.

Diketahui Bahtiar telah menyiapkan 8 Program Prioritas yang akan dijalankan selama menahkodai Sulawesi Selatan. Salah satunya adalah fokus penanganan stunting dan gizi buruk.

Khusus penanganan stunting, Bahtiar menyampaikan agar semua pejabat turun langsung ke lapangan dalam mempercepat penurunan stunting.

Prevalensi stunting Provinsi Sulawesi Selatan berdasarkan hasil SSGI tahun 2022 sebesar 27,2 persen. Angka ini masih tinggi dari capaian nasional sebesar 21,6 persen.

“Saya himbau agar semua pejabat turun langsung ke lapangan untuk memantau penanganan stunting agar mempercepat penurunan stunting di Sulawesi Selatan,” ujar Bahtiar Baharuddin.

Ini menjadi komitmen Bahtiar dalam memprioritaskan penanganan permasalahan stunting dan gizi buruk di Sulawesi Selatan. Upaya lain ditandai launching pengembangan digitalisasi inovasi yang diberi nama ‘Insting Sulsel’ yang merupakan akronim dari Ikhtiar men-Zero-kan stunting di Sulawesi Selatan.

Aplikasi Insting bertujuan untuk mewujudkan lingkungan keluarga yang berdaya secara mandiri serta mampu mengupayakan kesehatan pribadi dan ketahanan keluarga secara optimal.

Dukungan dari seluruh komponen masyarakat bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan diharapkan dapat menjadi solusi yang komprehensif dan berkelanjutan terhadap permasalahan stunting di Sulawesi Selatan.

Tentunya program yang dirancang disesuaikan dengan kebutuhan yang ditemukan di wilayah ataupun pada keluarga berisiko stunting di masyarakat. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *