Tidak Banyak Orang Tahu, Soedomo dari Jualan Kopi Rumahan Kini Jadi Pengusaha

waktu baca 2 menit
Soedomo Mergonoto.

BukaBaca.ID, Makassar – Nama Soedomo Mergonoto dikenal sukses menjadi pengusaha kopi instan dengan merek Kapal Api.

Soedomo Mergonoto memberanikan diri merintis bisnis kopi Kapal Api pada 1979 di bawah naungan PT Santos Jaya Abadi.

Di balik kesuksesan Soedomo Mergonoto besarkan merek kopi instan Kapal Api, ada kisah menarik untuk dijadikan inspirasi banyak orang.

Soedomo Mergonoto merupakan pria berdarah Tionghoa yang lahir pada 3 Juni 1950 di Surabaya, Jawa Timur.

Pria yang memiliki nama asli Go Tek Hwie ini bermula dari meneruskan usaha kopi milik ayahnya, Go Soe Loet.

Go Soe Loet diketahui berjualan kopi ala rumahan dengan berkeliling. Ia tak sendiri, Go Soe Loet ditemani Soedomo muda.

Soedomo dan ayahnya dulu berkeliling menjajakan kopi rumahannya di daerah pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Awalnya, Soedomo tak didukung oleh ayahnya menjadi penjual kopi. Namun, dirinya tetap kokoh ingin membesarkan usaha sang ayah.

Sebelumnya, Soedomo sempat menjajal bekerja di bengkel dan menjadi kernet angkutan umum, namun hatinya kembali ingin berjualan kopi.

Hingga pada 1979, Soedomo mulai beranikan diri mengembangkan bisnis kopi rumahan ayahnya.Ia berinovasi memproduksi kopi instan yang diberinya nama Kapal Api dan mencoba mengiklankannya pertama kali melalui siaran televisi TVRI.

Pada 1980, Soedomo mendirikan perusahaan PT Santos Jaya Abadi. Berkat usahanya itu, ia disebut telah menguasai 60% pasaran kopi di Tanah Air.

Perusahaan PT Santos Jaya Abadi dibangun oleh pria 73 tahun itu di Taman, Sidoarjo, Jawa Timur.

Selain produksi kopi Kapal Api, Soedomo Mergonoto juga produksi merek kopi instan lainnya, ada Good Day, Kopi ABC, hingga Excelso.

Sumber: www.hops.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *