Lansia Tinggal di Rumah Reyot di Gantarang, Sahabat Dhuafa Salurkan Bantuan
bukabaca.id, Bulukumba – Peduli sesama, Sahabat Dhuafa sambangi pasanga suami istri yang sudah lanjut usia (lansia), Kakek Na’i dan Nenek Jintu, yang beralamat di Dusun Makalilong, Desa Bonto Macinna, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba.
Keduanya tinggal di rumah tak layak huni atap dan fisik rumah yang sudah mulai bocor dan reyot. Tim Sahabat Dhuafa menyalurkan bantuannya berupa sembako, Jumat (2/8/2019).
“Kami berterima kasih kepada donatur yang mempercayai kami untuk memberikan bantuan kepada keluarga Kakek Na’i,” ucap Ketua Sahabat Dhuafa, Akbar.
“Dan adapun tempat tinggalnya sementara dibenahi oleh pemerintah setempat dari dana desa,” tutur Akbar.
“Mari membantu keluarga Kakek Na’i dan Nenek Jintu berupa pakaian, makanan, uang dan lain-lain. Siapa lagi kalau bukan kita yang memperhatikan kaum duafa di sekitar kita,” ucapnya.
“Kami dari Sahabat Dhuafa membuka donasi dan bisa dikirim melalui rekening Sahabat Dhuafa 4904-01-036893-53-8 dan juga bisa dijemput,” kata Akbar. (Arinal Hidayah Amsur)