Nomor WhatsApp Dipalsukan, Sekda Selayar Tempuh Jalur Hukum

waktu baca 1 menit
Ilustrasi

bukabaca.id, Kepulauan Selayar – Sekretaris Daerah Kabupaten Selayar, Marjani Sultan, merasa dirugikan dengan adanya orang yang tak bertanggung jawab mengatas namakan dirinya melalui whatsApp.

Hal tersebut diketahui saat Sekda Selayar, mengirim ke salah satu grup whatsApp. Ia mengatakan bahwa ada yang palsukan nomor handphone saya oleh penipu tolong disebarluaskan.

“Saya kaget tiba-tiba ada informasi dari beberapa orang bahwa ada orang yang menggunakan foto saya dan mengatasnamakan saya melalui WhatsApp, kemudian meminta untuk ditransferkan sejumlah uang,” ujarnya.

Lanjutnya, dari keterangan tertulis, ia menyampaikan bahwa betul nomornya dipalsukan.

“Saya tekankan bahwa nomor tersebut bukan aku WhatsApp saya, dan semua orang harus tahu agar tidak ada korban penipuan mentasnamakan nama saya,” ungkap Marjani Sultan.

Selain itu, kata dia, sudah ada beberapa aparat pemerintah di Kabupaten Kepulauan Selayar yang sudah dihubungi oleh OTK tersebut.

“Camat Benteng juga sudah dia chat dan meminta untuk di transferkan sejumlah uang,” imbuhnya.

Dengan adannya kejadian tersebut, Marjani Sultan, saat ini telah melakukan langkah-langkah hukum untuk menindaklanjuti pencemaran nama baik dirinya.

“Semoga pelakunya bisa segera ditemukan dan diproses secara hukum. Mohon tetap berhati-hati,” harapnya.

Untuk diketahui, nomor yang digunakan pelaku untuk melakukan penipuan diantaranya +62 815-2401-4430, +62 852-4100-4097, +62 852-5526-5565. (ril/bolls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *