Alhamdulillah, Jalan Antar Desa dan Kecamatan di Sinjai Kini Sudah Mulus

waktu baca 2 menit
Jalan mulus baru saja rampung di poros Bikeru 1-Desa Songing, Coddong Polewali

BukaBaca.id, Sinjai – Jalan poros Poros Bikeru 1- Songing ke Coddong, Desa Polewali, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan kini tak berlubang lagi.

Pantauan bukabaca.id, jalan tersebut sudah kelihatan mulus.

Diketahui, pemerintah Kabupaten Sinjai membangun jalan antar desa dan kecamatan itu, menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK).

Jumlah anggarannya Rp10,4 miliar untuk ruas jalan Bikeru I – Coddong.

Kepala Desa Songing, Ahmad mengatakan, sebelum jalan tersebut diperbaiki, kerusakan terjadi sepanjang jalan.

Dikatakannya, mulai dari lubang kecil hingga lubang besar yang sulit dihindari dan mengancam keselamatan pengendara.

“Sekarang sudah baik dan jalan sudah mulus, semoga akses perekonomian masyarakat juga bisa meningkat,” kata Kepala Desa Songing, Ahmad, Selasa (7/2/2023).

Sementara masyarakat Desa Songing dan Desa Polewali mengucapkan terima kasih kepada Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa bersama anggota DPRD Sinjai karena telah menindaklanjuti aspirasi yang mereka sampaikan sebelumnya.

Saat ini, warga setempat menempuh perjalan sekitar 5-10 menit untuk sampai ke ibukota Kecamatan Sinjai Selatan, Bikeru.

Sedangkan sebelum dikerja, mereka butuh waktu sekitar 1 jam untuk sampai ke Bikeru.

Dari anggaran pengerjaan jalan itu, Pemkab Sinjai mengalokasikan sekitar Rp.53 miliar anggaran untuk pembangunan jalan tahun lalu.

Jumlah anggaran ini tersebar di sejumlah kecamatan salah satunya di Desa Songing dan Desa Polewali.

Tahun 2023, kembali dianggarkan sekitar Rp72,2 miliar yang bersumber dari DAK dan Rp4,8 miliar Dana Insentif Daerah (DID). Sementara pemeliharaan jalan sekitar Rp2,4 miliar.

Sebelumnya, jalan Poros Bikeru 1 ke Desa Songing dan Coddong Desa Polewali mengalami keterlambatan.

Dari informasi yang diterima bukabaca.id, seharusnya sudah rampung sebelum 31 Desember tahun 2022. Namun jalan ini baru rampung pada akhir Januari tahun 2023.

Selain jalan tersebut, juga di jalan Poros Bikeru ke Rumah Sakit Pratama Bikeru di Desa Alenangka juga mengalami hal yang sama, yakni terlambat rampung dan kualitas buruk karena mengalami keretakan sebelum diresmikan.

Kondisi tersebut disayangkan masyarakat setempat. Warga berharap agar dapat dibenahi.

Anggaran pekerjaan jalan di daerah itu menggunakan bantuan keuangan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *