Ayu Tingting Mau Nikah, Ivan Gunawan: Aku Sama Dia Tuh Gimik Seperlunya Aja
bukabaca.id, Jakarta – Diketahui bahwa artis sekaligus penyanyi dangdut Ayu Ting Ting dikabarkan akan segera menikah dengan pasangan kekasihnya yaitu Adit Jayusman.
Mendengar hal itu, Ivan Gunawan kembali bicara mengenai kedekatannya dengan Ayu Ting Ting saat dulu. Desainer tersebut mengungkap bahwa kedekatannya dengan Ayu hanyalah sekedar gimik, dan tidak lebih.
Bahkan, Igun sapaan akrabnya berani memastikan bahwa diantara keduanya tidak pernah ada ikatan yang terjadi apalagi layaknya sepasang kekasih.
“Aku sama Ayu Ting Ting, gimik, gimik TV. Enggak ada pacar-pacaran, sudah capek sama gimik, ya udah (selesai), enggak bayar (dibayar), enggak pakai gitu. Aku no hurt feeling,” ungkap Igun di Channel YouTube Robby Purba, seperti yang dilihat oleh bukabaca.id, Minggu (10/1/2021).
Bahkan Desainer Igun juga mengatakan bahwa untuk saat ini hubungannya masih baik-baik saja, meski tidak lagi sedekat dulu.
“Aku itu tipe seperlunya aja. Maksudnya bisa cek teman artis yang aku telepon tiap hari enggak ada. Aku main di ruang lingkup pekerjaan aku. Aku baik sama semua orang, tapi bukan berarti jadi teman harian aku bercerita, aku enggak ngurusin dunia artis, aku ngurus pekerjaan,” ungkapnya.
Lebih lanjut katanya, kalau terkait banyaknya yang mendukung hubungannya dengan Ayu, Igun menegaskan dirinya tidak ingin hidup untuk menyenangkan orang lain terus.
“Aku enggak ada masalah sama Ayu. Capek nyenangin orang, belum tentu orang nyenangin kita,” pungkas Ivan Gunawan. (Dev)