Balap Liar di Hari Raya Saat Wabah, 11 Sepeda Motor Diamankan Petugas di Selayar

waktu baca 2 menit
Tim gabungan Personel Satuan Sabhara dan Satuan Lalu Lintas Polres Selayar berhasil mengamankan 11 Unit sepeda motor, Ahad, (24/52020).

bukabaca.id Kepulauan Selayar – Tim gabungan Personel Satuan Sabhara dan Satuan Lalu Lintas Polres Selayar berhasil mengamankan 11 Unit sepeda motor, Ahad, (24/52020).

Ke-11 sepeda motor tersebut digunakan para pelaku balap liar di jalan Poros arah Pelabuhan Pamatata tepatnya di Desa Buki, Kecamatan Buki, Kabupaten Kepulauan Selayar.

Aksi balap liar yang kerap mengganggu ketertiban umum di Tanadoang, Selayar langsung di tindak petugas. Informasi tersebut diperoleh melalui media sosial facebook melalui siaran langsung salah seorang warga. Petugas yang terjun ke lokasi langsung dibagi menjadi dua tim.

Tim I (satu) dipimpin oleh Kasat Sabhara AKP, Sri Toto menggunakan kendaraan mobil pribadi untuk mengelabui pelaku balapan liar dan langsung menerobos, melewati para pelaku balap liar kemudian menutup jalur arah utara. Sedangkan tim dua yang dipimpin Kasat Lantas AKP, A. Tanri Abeng menggunakan kendaraan dinas Lalu Lintas dan mobil Sabhara menyusul menutup jalur arah selatan sehingga para pelaku Bali tidak berkutip.

Selanjutnya para pelaku Bali bersama beberapa unit sepeda motor diangkut atau diamankan Polres Kepulauan Selayar guna mengikuti proses tilang.

Terpisah, Kapolres Kepulauan Selayar AKBP, Temmangnganro Machmud, saat ditemui awak media di Mako Polres menyayangkan kegiatan  remaja yang berkumpul dan melakukan  balapan liar.

“Saat ada wabah Covid-19 dan juga  masyarakat sedang merayakan lebaran Idul fitri 1441 H,” kata AKBP Temmangnganro Machmud.

Selain itu, lanjut Temmangganro Machmud, aksi balapan liar ditengah wabah sangat mengganggu bahkan mengancam keselamatan baik pelaku maupun pengguna jalan lainnya.

“Saya perintahkan kepada Kasat lantas untuk menindak tegas para pelaku balapan liar,” tegas AKBP Temmangganro Machmud, Kapolres Kabupaten Kepulauan Selayar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *