Baru Dilantik, Pimpinan Definitif DPRD Bone Ingin Langsung ‘Tancap Gas’
bukabaca.id, Bone – Dua pimpinan definitif DPRD Bone, Ramang dari Partai Gerindra dan A Wahyudi Taqwa dari PAN resmi dilantik melalui rapat paripurna DPRD Bone, Kamis malam (10/10/2019).
Rapat paripurna dipimpin ketua sementara DPRD Bone, A Akbar Yahya. Dihadiri Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi.
Usai dilantik, Wahyudi Taqwa menegaskan fokus utama ke depan adalah membentuk alat kelengkapan dewan (AKD). Pihaknya ingin langsung ‘tancap gas’ bekerja.
“Pembentukan AKD menjadi fokus utama kami,” ujar Ketua DPD PAN Bone itu.
Dia menegaskan AKD sangat mendesak untuk segera dibentuk. Mengingat banyaknya program dewan yang tidak bisa berjalan lantaran AKD yang belum terbentuk.
“Banyak aspirasi masyarakat yang mendesak untuk segera ditindaklanjuti. Termasuk pembahasan rancangan APBD. Masyarakat sudah menanti kinerja wakil rakyat,” tuturnya.
Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi, berujar ada beberapa agenda eksekutif bersama legislatif yang harus segera dituntaskan. Yakni pembentukan peraturan daerah 2020 dan pembahasan rancangan APBD 2020.
“Kita berharap sinergitas antara eksekutif dan legislatif terus terjaga dalam meningkatkan pembanguna di Bone,” ujarnya. (*)