Bupati Kaswadi Razak Hadiri Pengarahan Gubernur Pembahasan Inflasi di Makassar

waktu baca 1 menit

BukaBaca.id, Soppeng – Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak menghadiri pertemuan High Level Meeting (HLM)Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Sulawesi Selatan di Phinis Ballroom, Claro Hotel Makasaar, Selasa (4/4/2023).

Pembahasan inflasi ini dibuka oleh Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman dan di hadiri seluruh Bupati & Walikota se- Sulawesi Selatan. Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengatakan , inflasi gabungan 5 kota/kabupaten IHG meningkat saat momen Ramadhan dan lebaran.

Menurutnya, tren tersebut juga berlaku pada tahun ini. Tercatat 5,86 persen secara yoy dan mengalami inflasi secara bulanan sebesar 0,75 persen. Terutama didorong oleh komoditas (yoy) bensin, beras, angkutan udara.

“Sedangkan bulanan (MTM) termasuk cabai rawit dan ikan layang.Sehingga berbagai upaya dan solusi dilakukan agar stabil dan dampak inflasi tidak tinggi,”katanya

Sementara untuk beras tingkat konsumen mengalami peningkatan. Namun secara rata-rata harga beras Sulsel lebih rendah dibandingkan harga Nasional dan Sulampua.

Lalu , produksi beras Sulsel berlebihan dan distribusikan serta berperan menyediakan beras ke daerah lain. termasuk komoditas pangan lain seperti cabai dan ikan.

“Program unggulan Tahun 2023 akan dilakukan untuk pengendalian inflasi diantaranya program Mandiri Benih, program Urban Farming, peningkatan stok minyak goreng dan program lainnya,”jelas Andi Sudirman Sulaiman. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *