Demi Wujudkan Kader yang Profetik, IMM FIK UNM Kembali Gelar Darul Arqam Dasar

waktu baca 1 menit

bukabaca.id, Makassar – Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Makassar (UNM) gelar Darul Arqam Dasar (DAD) angkatan ke-III di SMP Muhammadiyah 1 Makassar, Kota Makassar, Minggu (7/3/2021).

Dalam kegiatan kali ini mengangkat tema “Internalisasi Trilogi IMM dalam Mewujudkan Kader Profetik”, yang digelar selama 3 hari, terhitung sejak tanggal 5-7 Maret 2021.

Ketua Umum Pikom IMM FIK UNM, Multazam Mustadjab menuturkan bahwa kegiatan tersebut merupakan proses penyadaran diri sebagai mahasiswa dengan mengamalkan trilogi IMM.

“Membangun kesadaran calon kader dengan sadar mengasa intelektual, sadar mengamalkan nilai spiritualitas, sadar terhadap kemanusiaan,” kata Multazam.

Lebih lanjut katanya bahwa pelaksanaan DAD kali ini membatasi jumlah peserta yang mendaftar, hal ini karena mengingat situasi pandemi Covid-19 yang masih saja melanda Indonesia.

“Kegiatan organisasi tidak boleh redup karena covid ini. Tetap kita jalankan sesuai jadwal. Yah tentu dengan protokol yang ketat dengan jumlah peserta yang dibatasi,” ujarnya.

Terakhir, ia berharap semoga setelah pelaksanaan DAD ini para peserta memahami nilai-nilai islam dan Kemuhammadiyahan.

“Minimal mereka paham berislam yang sebenar-benarnya, seperti apa itu perjuangan  Muhammadiyah dan IMM,” tutupnya. (Dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *