Dikawal Ketat, Sebanyak 4.200 Dosis Vaksin Covid-19 untuk Nakes Telah Tiba di Sidrap

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Sidrap – Tim Distribusi Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel, dikawal ketat pihak keamanan mengantar sebanyak 4.200 dosis Vaksin Covid-19 di Kabupaten Sidrap, Jumat (29/1/2021) sore.

Serah terima vaksin berlangsung di Kantor Bupati Sidrap, Kompleks SKPD, Kelurahan Batu Lappa. Setelah itu, vaksin dibawa menuju ruang peyimpanan vaksin di Instalasi Farmasi yang juga terletak di Kompleks SKPD Sidrap.

Ketua Tim Distribusi, dr Hj. Nurul Amin mengatakan bahwa 4.200 dosis vaksin tersebut ditujukan untuk tenaga kesehatan atau SDM kesehatan.

“Kita berharap, karena ada perintah mempercepat vaksin, minggu pertama Februari sudah selesai penyuntikan pertama,” ujar dr Hj Nurul Amin yang juga merupakan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel.

Sementara Sekda Sidrap, Sudirman Bungi menyampaikan terima kasih atas tibanya vaksin Covid-19 di Bumi Nene Mallomo.

“Ini membawa angin segar dan semangat baru bagi pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Sidrap adanya harapan pandemi Covid-19 dapat segera berakhir,” kata Sudirman.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa jajaran pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sidrap siap menyukseskan pelaksanaan vaksinasi. Rencananya vaksinasi pertama dimulai Selasa, 2 Februari mendatang.

“Pencanangan vaksinasi dilakukan kepada sepuluh perwakilan pejabat daerah, unsur ulama, unsur pemuda, tokoh masyarakat, dilanjutkan dengan vaksinasi kepada tenaga kesehatan,” terangnya.

Dalam kegiatan serah terima vaksin tersebut juga turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Sidrap, Kadis Kominfo, H. Bachtiar, Sekretaris Dinas Kesehatan Dalduk KB, H. Basrah dan Jubir Penganganan Covid-19 Sidrap, Dr. Ishak Kenre.

Sekadar diketahui selain Sidrap, hari ini tim distribusi juga menyalurkan vaksin ke Kabupaten Pangkep, Kabupaten Barru, Kota Parepare dan Kabupaten Pinrang.(ril/Dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *