Doa Personel Polres Bone untuk Joko Widodo dan Ma’ruf Amin
bukabaca.id, Bone – Jajaran Polres Bone menggelar apel di Polsek Tanete Riattang, Jalan MH Tamrin, Kelurahan Tibojong, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (19/10/2019). Apel itu untuk
Apel dipimpin lansung oleh Wakapolres Bone; Kompol Samsuddin Palulu, didampingi Kabag Ops Polres Bone; Kompol Syamsu Alam, Kapolsek Tanete Riattang; Kompol A Bahsar serta sejumlah pejabat utama dan seluruh satuan unit Porles Bone.
Pada kesempatan ini Wakapolres Bone, Kompol Samsuddin Palulu, memimpin doa untuk pelantikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin.
“Ya Allah atas rahmat dan petunjukmu pagi ini kami siap melaksanakan tugas berbakti kepada bangsa dan negara sinarilah hati kami dengan menurunkan petunjukmu semoga tugas dan kewajiban yang kami memang untuk memelihara Kamtibmas menegakkan hukum memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat dapat bermanfaat bagi kejayaan bangsa dan negara.”
“Ya Allah Tuhan semesta alam jiwanya dekat pelatihan kami dengan keimanan kesabaran dan keikhlasan tuntunlah kami ke jalan yang engkau ridai dan dipindah kami untuk mewujudkan kepercayaan masyarakat sinergi kemitraan dan pelayanan prima kepolisian.”
“Ya Allah yang maha besar demi terwujudnya polisi yang profesional transparan dan akuntabel kami pertunjukan hidayah mu agar mampu bersikap jujur terpercaya dan bertanggung jawab menampilkan keteladanan melayani dengan ketulusan menjadi konsultan pemecahan masalah menjamin kualitas kinerja dan menjadi abdi negara yang bersih dan bebas dari korupsi kolusi dan nepotisme. Ya allah ampunilah dosa dan kekhilafan kami.”
Dari informasi yang dihimpun, setelah melaksanakan apel dilanjutkan patroli besar besaran di wilayah kota dan sekitarnya bersama jajaran Kodim 1407 Bone. (lham Iskandar)
