DPRD Selayar Gelar Rapat Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati 2024
Kepulauan Selayar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Selayar kembali akan menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Kepulauan Selayar Tahun 2024.
Rapat paripurna ini dijadwalkan berlangsung secara terbuka pada Jumat, 21 Maret 2025 malam, bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, Jalan Ahmad Yani, Benteng.
Ketua DPRD Kepulauan Selayar, H. Mappatunru, akan memimpin jalannya rapat, didampingi oleh Wakil Ketua DPRD, Sopyan Indra Pratama dan Arfianto.
Rapat ini menjadi forum penting bagi Bupati untuk menyampaikan laporan tahunan mengenai capaian kinerja pemerintah daerah serta penggunaan anggaran sepanjang tahun 2024.
Penyampaian LKPJ merupakan bagian dari mekanisme transparansi dan akuntabilitas pemerintah daerah kepada DPRD serta masyarakat. Dalam rapat ini, DPRD akan memberikan tanggapan, evaluasi, serta rekomendasi terhadap laporan yang disampaikan guna perbaikan kinerja pemerintahan di tahun mendatang.
Masyarakat dan pihak terkait diharapkan dapat mengikuti perkembangan hasil rapat ini sebagai bagian dari partisipasi aktif dalam pembangunan daerah.
