Festival Taka Bonerate 2019: Tanpa Karang Kita Bukan Selayar

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Kepulauan Selayar – Pertunjukan seni tari dengan tema ‘Jaga Lautku, Tanpa Karang Kita Bukan Selayar’, membuka acara Festival Taka Bonerate 2019 yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Selayar di Lapangan Pemuda Benteng, Kamis (24/10/19).

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar, Marjani Sultan, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayan, Datuk Luwuk Lamardang Mackulau Opu To Bau, dan turut hadir pula perwakilan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia Raseno Arya.

Fetival Taka Bonerate 2019 merupakan acara tahunan yang sudah selenggarakan selama 12 tahun oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Selayar. Kegiatan ini akan berlangsung 24-28 Oktober 2019. “Adapun empat lokasi diselenggarakannya festival Taka Bonerate yaitu Kota Benteng, di mana di laksanakannya opening ceremony Festival Taka Bonerate 2019. Kemudian akan dilakukan dive di kawasan Bahuluang, selanjutnya ke Tinabo, dan Desa Latondu yang merupakan pusat fastival,” kata Kepala Dinas Pariwisata dalam sambutannya.

Festival ini di ikuti kurang lebih 200 peserta, di antaranya dari Kalimantan dan Jawa. Juga diikuti tiga negara tetangga,
Malaysia, Singapura, dan Thailand sebanyak 34 Peserta.

“Semoga menjadi ajang promosi bagi pariwisata di Kepulauan Selayar sehingga kita mampu memperkenalkan destinasi pariwisata Kepulauan Selayar dan berharap dukungan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan khususnya Dinas Pariwisata dan Lebudayaan Provinsi Sulawesi Selatan.”

Sekertaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Marjani Sultan, dalam sambutannya mengucapkan berharap dengan adanya fastival ini, dapat memberikan dampak meningkatnya kunjungan wisatawan ke Kepulauan Selayar. “Selamat datang di Bumi Tanadoang Selayar dan selamat menikmati rangkaian kegiatan yang kami siapkan,” katanya.

Beberapa tempat wisata di Selayar yang bisa di kunjungi wisatawan antara lain Pantai Punagaang, Pantai Pabadilang, Pantai Sunari, dan Pantai Baloiya. Wisatawan bisa mengunjungi Gong Nekara, Jangkar Raksasa, dan Meriam kuno,

Raseno Arya dari Kementerian Pariwisata Republik Indonesia sangat mengapresiasi terselenggaranya Festival Taka Bonerate 2019. Dalam pidato sambutannya dia berharap adanya hotel berbintang 2 atau bintang 3, karena makin banyak orang yang berkunjung akan memberikan dampak UMKM dan pertumbuhan perekonomian makin meningkat.

Wakil Guberbur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dalam sambutannya mengungkapkan program untuk Selayar pada 2019 ini yang ditandatangani oleh Gubernur Sulawesi Selatan untuk bantuan kapal feri.

“Dengan adanya fasilitas infrastruktur terutama akses transportasi akan tumbuh pengusaha-pengusaha lokal yang akan menjamu mereka”.

Setelah selesai memberikan sambutannya, dilanjutkan dengan pemukukan bedug tanda dibukanya Festival Taka Bonerate 2019 secara resmi.

Di akhir acara opening ceremony Taka Bonerate 2019 menampilkan Ati Kodong dan Meli Geboy yang membuat suasana semakin meriah. (Fakhrul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *