Buka Baca ID

Buka dan Baca Berita Harian Online Indonesia

Headline

Forum Komunitas Ekonomi Kreatif Selayar Gelar Buka Puasa Bersama

waktu baca 2 menit

Kepulauan Selayar – Forum komunitas ekonomi kreatif selayar menggelar acara buka puasa bersama di Oriental Resto & Cafe, yang berlokasi di Jalan Siswomiharjo, Kelurahan Bengeng, Kecamatan Benteng, Selayar, pada Selasa (25/3). Acara ini dihadiri oleh pengurus inti komunitas sebanyak 10 orang.

Ketua forum Komunitas Ekonomi Kreatif, Nur Ely Pranata, yang akrab disapa Bang El, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar pengurus komunitas.

“Insyaallah, dengan terbentuknya komunitas ekonomi kreatif ini, para pelaku ekraf bisa melakukan hal-hal baru,” ujarnya.

Forum ini, yang dikenal dengan nama FASE Kreatif Selayar, memiliki misi utama untuk mendorong perkembangan sektor ekonomi berbasis kreativitas, inovasi, dan bakat. Beberapa tujuan utama dari komunitas ini antara lain:

  1. Meningkatkan Perekonomian Lokal – Menciptakan lapangan pekerjaan dan mendorong pertumbuhan ekonomi melalui sektor berbasis ide dan kreativitas.
  2. Meningkatkan Kolaborasi dan Sinergi – Membuka peluang kerja sama dan berbagi pengetahuan antar pelaku industri kreatif.
  3. Meningkatkan Daya Saing Global – Membantu pelaku usaha agar dapat bersaing di pasar internasional melalui inovasi dan pengembangan produk kreatif.
  4. Mendorong Pembentukan Industri Berkelanjutan – Menggali potensi lokal dan mendukung industri yang ramah lingkungan.
  5. Menumbuhkan Budaya Kreativitas – Mendorong masyarakat untuk lebih menghargai kreativitas dan inovasi.

FASE Kreatif Selayar berfokus pada pengembangan sektor-sektor berbasis kreativitas, seperti seni, desain, teknologi, media, dan hiburan. Dengan adanya komunitas ini, diharapkan ekonomi kreatif di Selayar dapat berkembang pesat dan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat. (Bel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *