Gunakan Hak Pilih, Calwalkot IYL: Prokes Hanya Seremonial

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Makassar – Irman Yasin Limpo selaku calon Walikota Makassar nomor 4 tengah melakukan pencoblosan pada Pilwalkot Makassar 2020. Ditengah pencoblosan, Irman menyoroti pelaksanaan protokol kesehatan yang dilakukan oleh TPS hanya sebuah seremonial guna menggugurkan sebuah kewajiban.

Diketahui Irman Yasin Limpo melakukan pencoblosan di TPS 008, Jalan Bontocinde, Kecamatan Rappocini, Makassar. Irman juga didampingi oleh timnya yang tiba di TPS sekitar pukul 11.15 Wita, lalu melakukan pemeriksaan protokol kesehatan sebelum melakukan pencoblosan. Rabu, (09/12/2020).

“Sebagai sebuah standar yang seremonial, itu cukup, sebagai seremonial standar protokol kesehatan. Tapi kalau berdasarkan standar yang seharusnya berjaga supaya masyarakat tidak terdampak pada situasi pandemi yang sangat tinggi saat ini, hari ini, itu lebih ketat lagi harusnya,” ujar Irman usai melakukan pencoblosan dilansir dari detikcom.

Irman juga mengatakan bahwa sekalipun pelaksanaan prokes di TPS tempatnya mencoblos hanya sebuah seremonial, tapi dia juga mengakui bahwa prokes tersebut sudah cukup untuk mencegah penularan virus Covid-19.

“Kalau di sini ketat, lumayan lah. Pokoknya kalau standar protokol kesehatan secara seremonial ya, bahwa itu hanya menggugurkan kewajiban saya sepakat bahwa ada standar protokol. Tapi kalau standar WHO, apa lah, masih jauh lah,” ungkapnya.

Irman kembali melanjutkan bahwa yang kurang itu adalah edukasi awal. Dia memaparkan bahwa ketika orang sudah saling dekat baru diberi tahu untuk jaga jarak.

“Yang kurang adalah edukasi awal, nanti kita sudah berjarak dekat baru kita dikasih tahu, jadi duluan bahayanya dibanding prefentifnya. Harusnya prefentif dulu,” papar Irman. (Ainun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *