Harapan Ketua DPRD Selayar di HUT TNI ke-75
bukabaca.id,Kepulauan Selayar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Selayar, menghadiri syukuran Kodim 1415 Selayar dalam rangka HUT TNI ke-75 tahun 2020, Senin (5/10/2020).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Pjs. Bupati Kepulauan Selayar, Asriady Sulaiman, Sekda Selayar, Marjani Sultan, dan Asisten Pemerintahan, Suardi.
Turut hadir, Kapolres Selayar, AKBP Temmangnganro Machmud, Kajari, Adi Nuryadin Sucipto, Ketua Pengadilan Negeri Selayar, Muchammad Faktur Rachman, dan undangan lainnya.
Momentum syukuran HUT TNI tersebut, mengawali pemotongan Nasi Tumpeng oleh Dandim 1415 Kepulauan Selayar, Letkol Kav. Adi Priatna, kemudian oleh Pjs. Bupati Kepulauan Selayar Asriady Sulaiman.
Selain merayakan syukuran, di HUT TNI ini juga ada tiga prajurit TNI yang dinyatakan naik pangkat. Masing-masing adalah Peltu Abdul Mutalib, Serka Amiruddin, dan Kopda Syors Malvin B.
Letkol Kav. Adi Priatna, dalam kegiatan tersebut, mengatakan bahwa karena pandemi Covid-19 sehingga syukuran tersebut dilaksanakan secara sederhana.
“Selain menjalin silaturrahim antar instansi, tentu pelaksanaan tugas-tugas sebagai anggota TNI dapat berjalan dengan baik yang dapat bersinergi untuk negeri,” ujar Adi Priatna.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa biasanya kita melaksanakan upacara dilapangan, namun karena ada pandemi jadi jajaran TNI Kodim 1415 Kepulauan Selayar hanya mengikuti upacara secara virtual.
“Dimasa pandemi ini, harapan saya sebagai anggota TNI dapat mengawal apa yang telah diamanahkan oleh negara, baik dari segi kesejahteraan dan keamanan,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Selayar, Mappatunru, pada HUT TNI ke-75 ini, menyampaikan ucapan selamat kepada TNI.
“Selamat HUT TNI ke-75, jayalah selalu, TNI bersama rakyat. Saya mendoakan seluruh angota TNI yang bertugas di Selayar, ataupun di luar Selayar, semoga diberikan kekuatan dan kesehatan, ” ucap dia.
Mappatunru juga berharap semoga TNI bisa menjaga kemanan Negara Republik Indonesia, dan khususnya di Kabupaten Selayar. (hms/Afwan Azrawie)