Inisiasi Rapsel Ali, Siswa dan Siswi Berprestasi Sulsel Dapat Beasiswa Kuliah di Unifa

waktu baca 2 menit
Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi NasDem, Muhammad Rapsel Ali, menginisiasi memorandum of understanding (MoU) pemberian beasiswa pendidikan antara PT Pegadaian Wilayah VI Makassar dengan Pemerintah Kabupaten Selayar dan Kabupaten Takalar bersama Universitas Fajar (Unifa) Makassar.

bukabaca.id, Makassar – Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi NasDem, Muhammad Rapsel Ali, menginisiasi memorandum of understanding (MoU) pemberian beasiswa pendidikan antara PT Pegadaian Wilayah VI Makassar dengan Pemerintah Kabupaten Selayar dan Kabupaten Takalar bersama Universitas Fajar (Unifa) Makassar.

Berlangsung di Kantor Pegadaian Kota Makassar, Senin (27/07/2020). Selain Rapsel Ali, juga hadir Bupati Selayar, Muhammad Basli Ali; Wakil Bupati Selayar, Achmad Daeng Sere; dan Universitas Fajar diwakili oleh Deputi Rektor (DR) Bidang Akademik dan Kerja Sama, Nur Khaerat Nur.

“Kerja sama ini ditujukan bagi siswa yang berprestasi, tapi terkendala biaya itu bisa dibantu untuk mendapatkan beasiswa. Alhamdulillah tadi sudah terwujud dilakukan di kantor Pegadaian kerja samanya antara pemerintah daerah Selayar, pemerintah daerah Takalar, bersama Universitas Fajar,” tutur Khaerat.

Sementara itu, Rapsel Ali menuturkan bahwa nantinya kuota beasiswa ini berjumlah 60 orang. “Setiap daerah akan mendapatkan kuota yang sama, berarti ada 10 penerima setiap daerah yang masuk dalam Dapil I (Kepulauan Selayar, Bantaeng, Jeneponto, Takalar, Gowa, dan Makassar),” beber menantu Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin, ini.

Universitas Fajar Makassar sebagai perguruan tinggi yang telah memperoleh akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) menyambut baik hal ini.

“Unifa mengapresiasi inisiasi ini dan siap menerima putra putri berprestasi dari daerah tersebut untuk melanjutkan pendidikan di Unifa. Hal ini merupakan kesempatan yang baik bagi siswa berprestasi, namun tekendala atas kemampuan ekonomi,” kata Khaerat. (Arman Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *