Kades Laiyolo Selayar Ucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadan 1446 H / 2025 M
BukaBaca.ID, Kepulauan Selayar – Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H / 2025 M, Bakhnur Arfandi, Kepala Desa Laiyolo, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh masyarakat desa dan umat Muslim pada umumnya.
Dalam pernyataannya, Bakhnur Arfandi mengajak seluruh warga untuk menjalani bulan Ramadan dengan penuh keikhlasan, meningkatkan ibadah, serta menjaga silaturahmi dan kebersamaan.
“Ramadan adalah bulan penuh berkah dan ampunan. Saya mengajak seluruh masyarakat Desa Laiyolo untuk menjadikannya sebagai momentum meningkatkan ketakwaan, mempererat persaudaraan, serta menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan selama menjalankan ibadah,” ujarnya.
Selain itu, Bakhnur Arfandi juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan selama berpuasa serta tetap menjalankan aktivitas sehari-hari dengan semangat.
Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, Kepala Desa Laiyolo berharap Ramadan tahun ini membawa keberkahan dan kedamaian bagi seluruh masyarakat.
“Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan 1446 H. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua,” tutupnya.
