Kemampuan Personel Batalyon C Pelopor di Tengah Pandemi Covid-19

waktu baca 1 menit
Pemeliraan kemampuan Personel Yon C Pelopor di tengah pandemi covid-19, Senin (30/3/2020).

bukabaca.id, Bone – Ditengah Mewabahnya virus Desease atau Covid-19 Batalyon C Pelopor Bone melakukan pemeliharaan kemampuan Anti Anarki di Jalan MH Thamrin, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Senin (30/03/2020).

Dari pantauan awak media, personel Batalyon C Pelopor dalam latihan pemeliharaan kemampuan Anti Anarki tersebut juga melakukan upaya pencegahan penularan Covid-19 salah satu cara yang dilakukannya adalah menggunakan APD (Alat Pelindung Diri).

“Pandemi Covid-19 bukan alasan untuk tidak melaksanakan latihan. apalagi menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak kemampuan personel harus senantiasa di asah untuk meminimalisir kesalahan prosedur dalam pelaksanaan tugas,” ujar Danyon C Pelopor, Kompol Nur Ichsan.

“Selain menggunakan masker, sesama anggota juga diarahkan untuk tetap menjaga jarak dan porsi latihan disesuaikan dengan kemampuan anggota,” tambahnya.

Bukan hanya itu, Danyon C Peloper juga menyampaikan, untuk upaya pencegahan tidak hanya dilakukan pada saat latihan, namun kegiatan lain pun termasuk pada saat apel tetap dilakukan sesuai prosedur kesehatan dan petunjuk pimpinan. (Ilham Iskandar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *