Ketua PMI Sulsel Lantik Pengurus Selayar Periode 2022-2027

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Kepulauan Selayar – Bupati Gowa Adnan Purichita Yasin Limpo, sekaligus ketua PMI sulsel Melantikan dan mengukuhan Pengurus Palang Merah Indonesia Kabupaten Kepulauan Selayar Periode 2022-2027 di Puncak Tanadoang Desa Bontomarannu  (16/09/2022).

Pelantikan dan pengukuhan tersebut berdasarkan Surat Keputusan PMI Prov. Sulawesi Selatan No. 003/ORG/5.5.0/II/2022 tentang pengesahan pengurus PMI Kabupaten Kepulauan Selayar masa bakti 2022-2027. H. Saiful Arif,S terpilih menjadi Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Selayar untuk masa bhakti 2022-2027.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar pelantikan dan Penandatanganan berita acara pelantikan serta Penyematan PIN pengurus PMI dan Dewan Kehormatan PMI secara simbolis kepada ketua PMI Kabupaten Kepualaun Selayar

Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Selayar terpilih, Saiful Arif, menyampaikan terimakasih atas kehadiran ketua PMI Sulawesi Selatan, dan  mudah-mudahan kedepannya bisa melaksanakan amanah dengan baik kepada pengurus yang baru dilantik, serta dapat mensosialisasikan kepada semua elemen masyarakat bahwa  donor darah itu  tidak membahayakan supaya makin banyak lagi yang mau donor darah.

Sementara Ketua PMI Sulawesi Selatan menyampaikan selamat kepada ketua PMI yang baru dilantik.

“Mudah-mudahan  PMI Kabupaten Kepulauan Selayar bisa  lebih maju lagi, karena tugas PMI merupakan tugas kemanusiaan yang dapat digunakan untuk membantu orang yang terluka dan yang membutuhkan darah.  Kita harus kerjasama saling mendukung dan yang patut digandeng ialah TNI dan Polri,” katanya.

“Ketika berbicara PMI maka kita berbicara hati nurani dan panggilan hati, berbicara PMI maka kita berpikir kemanusian,” tambah Adnan.

Sekadar diketahui, acara dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten kepulauan Selayar, Forkopimda Kabupaten gowa, Ketua PMI Prov. Sulawesi selatan Adnan Purichita Yasin Limpo, SH.,MH  pimpinan OPD Kabupaten kepulauan Selayar, Camat, Kepala Sekolah Se-kepulauan Selayar, Pengurus PMI Kabupaten Kepulauan Selayar.  (Afw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *