Lama Dinanti, Akhirnya 2 KUA di Soppeng Diresmikan

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Soppeng – Gedung Balai Nikah dan Menasik Haji KUA Kecamatan dalam lingkup Kantor Kementerian Agama Sulsel diresmikan oleh Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama RI, Muhammadiyah Amin, diwakili oleh DIrut Bina KUA, dan keluarga Sakinah RI Mahsen Alaidrus.

Peresmian Gedung Balai Nikah dan Menasik Haji KUA Kecamatan tersebut berlangsung di Kantor Urusan Agama Kecamatan Donri-Donri, Kabupaten Soppeng, Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (06/01/2020).

Dalam acara peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Mahsen Alaidrus dan dilanjutkan dengan penggutingan pita oleh anggota DPR RI dari komisi VIII, Syamsu Niang.

Adapun yang diresmikan khususnya dikabupaten Soppeng diantaranya KUA Kecamatan Donri-Donri, dan KUA Kecamatan Citta.

Turut hadir pada acara tersebut, anggota DPR RI dari Komisi V, Muhammad Aras, para Kakanwil Kemenag Sulsel beserta jajaranya, pimpinan DPRD Soppeng, para anggota forkopimda soppeng, Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, Ketua Pengadilan Agama watansoppeng serta para undangan lainnya.

Bupati Soppeng, Kaswadi Razak, pada kesempatan peresmian gedung tersebut bukanlah tanpa usaha. Mantan Ketua DPRD Soppeng ini mengapresiasi para jajaran Kemenag Soppeng sehingga peresmian Gedung Balai Nikah dan Menasik Haji KUA bisa terlaksana dengan baik.

“Semuanya kemenag di soppeng, beserta seluruh KUA luar biasa, sampai di magrib mengaji, subuh berjamaah, berdoa semoga kantor KUA ini ada, karena memang sudah lama dinanti-nantikan oleh masyarakat Kecamatan Donri-donri dan masyarakat Citta,” ucap Kaswadi.

Lain hal yang disampaikan, Mahsen, ia mengatakan jika pembangunan gedung KUA tersebut merupakan salah satu cara kementrian Agama dalam peningkatan layanan.

“kalau ingin membangun kinerja KUA nya yang lebih baik, berkualitas walaupun kita sudah sepakat membangun paradigma layanan yang baik tanpa menyiapkan infrastruktur gedung KUA yang tersedia yang layak itu juga akan sulit, oleh sebab itu, sampai saat ini belum berapa banyak SBSN yang kita bangun, tentunya harus melalui perjuangan kita bersama,” jelasnya. (Afdal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *