Mandi Kembang Warnai Kenaikan Pangkat 30 Personel Lantamal VI
bukabaca.id, Makassar – Sebanyak 30 personel Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI Makassar), resmi menerima kenaikan pangkat. Ditandai dengan upacara kenaikan pangkat Bintara, Tamtama, dan PNS di Lapangan Arafuru Mako Lantamal VI, Senin (4/10/2021).
Usai pelaksanaan upacara, acara dilanjutkan dengan tradisi penyiraman air kembang kepada perwakilan personel yang mendapat kenaikan pangkat oleh Komandan Denma Lantamal VI Letkol Marinir Adi Jaya, disusul Komandan KAL Birang II.6-61 Satrol Lantamal VI, Kadispen Lantamal VI, serta para perwira dan PNS yang hadir.
Letkol Marinir Adi mengatakan, laporan kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2021 kali ini, terdiri atas 30 personel Mako Lantamal VI dengan rincian 4 Bintara, 9 Tamtama, dan 17 PNS.
Kenaikan pangkat bagi seorang prajurit, kata dia, sesungguhnya bukanlah peristiwa biasa yang hanya dikaitkan dengan hak-hak seorang prajurit.
Namun, kenaikan pangkat memiliki makna sebagai implementasi pengakuan, kepercayaan, dan penghargaan yang diberikan oleh negara atas dedikasi, loyalitas, serta prestasi seseorang dalam melaksanakan tugas maupun tanggung jawab yang diemban.
“Kenaikan pangkat merupakan kehormatan dan amanah, yang di dalamnya mengandung konsekuensi untuk selalu menjaga, memelihara, dan menjadi teladan, baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan sehari-hari,” tutur Letkol Marinir Adi.
Oleh karenanya, dengan kenaikan pangkat ini, para Bintara, Tamtama, dan PNS dituntut untuk dapat lebih memahami tugas dan tanggung jawab sesuai dengan strata kepangkatannya. (*)