Momentum WCD 2021, Wabup Selayar Imbau Masyarakat Senantiasa Menjaga Kebersihan Lingkungan

bukabaca.id, Kepulauan Selayar – Sebagai gerakan sosial lingkungan terbesar di Dunia, World Cleanup Day (WCD) berhasil kembali di gelar, Sabtu (18/9/2021). Dalam pembukaan kegiatan itu, dihadiri dari beberapa unsur baik OPD, FORKOPIMDA, PKK dan Komunitas lainnya dengan pembukaan secara resmi dilakukan oleh Saiful Arif selaku Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar.

Dalam sambutannya, Saiful Arif mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya yang hadir pada kesempatan tersebut untuk menjaga dan memiliki kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dengan mengelolah sampahnya dengan baik, terutama sampah plastik.

“Menjaga kebersihan lingkungan tidak hanya tanggung jawab Dinas atau Pemerintah saja, akan tetapi tanggung jawab seluruh Masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, Harsi selaku Co. Leader WCD Kabupaten Kepulauan Selayar mengungkapkan bahwa juga ada Karang Taruna yang ikut melaksanakan bersih-bersih.

“Ada beberapa komunitas yang walaupun tidak melakukan registrasi pendaftaran sebekumnya tetapi mereka tetap hadir untuk berpartisipasi. Ada sekitar 80 orang,” Imbuhnya.

WCD kali ini lanjut Hasri, merupakahyang kegita kalinya dilakukan di Kabupaten Kepulauan Selayar dan diseluruh Dunia secara serentak melalukan kegiatan yang sama setiap tahunnya tanggal 19 Septenber.

“Tadi dilakukan dibeberapa titik yaknibdi Taman Pelangi, Sepanjang Jl. Metro dan sekitarnya, sekitar1 truck sampah yang berhasil dikumpulkan,” imbuhnya.

Lebih lanjut, ia juga berharap bahwa dalam melakukan aktifitas sebagai penggiat lingkungan harus didukung oleh semua Stakeholder di Kabupaten Kepulauan Selayar untuk menjadi mitra dalam setiap kegiatan.

“Semisal dukungan dari Dinas Lingkungan Hidup yang bisa digunakan sebagai pengangkut sampah ke TPA. Selain itu, tentu juga dengan memberikan edukasi kepada masyarakat terkait lingkungan hidup serta tindakan kecil tidak membuang sampah sembarangan,” paparnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *