Open Donasi, Gabungan Komunitas Makassar Bakal Galakkan Penanaman Bibit Hutan Mangrove

waktu baca 2 menit

bukabaca.id, Makassar – Peran tanaman sangat begitu penting dalam ruang lingkup kehidupan. Begitu banyak manfaat yang bisa diambil dari tanaman untuk manusia dan alam sekitarnya.

Termasuk dengan hadirnya hutan mangrove dalam upaya pelestarian tanaman. Hutan mangrove adalah tipe hutan yang khas terdapat di sepanjang pantai atau muara sungai. Hutan mangrove juga berfungsi untuk mencegah erosi dan abrasi pantai

Pada hakikatnya hutan mangrove berfungsi untuk melindungi daratan dari gelombang laut, selain itu tananam ini juga berperan dalam mengurangi abrasi akibat gelombang air laut. Bahkan bisa juga mempercepat penguraian limbah organik yang terbawa ke wilayah pantai dan mempercepat penguraian bahan kimia pencemar laut seperti minyak dan deterjen.

Beberapa komunitas di Kota Makassar bekerja sama dalam kegiatan kolaborasi penanaman mangrove yang mengusung tema “Merawat Mangrove untuk Pesisir Hijau” dengan harapan dapat memotivasi masyarakat umum, khususnya menciptakan generasi untuk selalu semangat dalam menyelamatkan hutan magrove.

Adapun kolaborasi komunitas dalam kegiatan ini yakni Aktivitas Sosial Indonesia (AKSI), Komunitas Peduli Sesama (KPS), Pray For Sulawesi Selatan (Pray For), Jejak Tau Kamase (Jetaka), Komunitas Siri’ Napacce (Konsina), Nafas Langit, Ikatan Keluarga Lantebung (Ikal), Remaja Peduli Kampung.

Dalam upaya kegiatan ini terdapat 3 landasan utama:
1. Menjaga dan merehabilitasi ekosistem Pesisir Lantebung.
2. Membantu produktivitas perekonomian nelayan lepas.
3. Mendemonstrasikan atau mengkampanyekan lingkungan pesisir sebagai upaya menjaga keberlangsungan ekosistem.

“Data dari Kementerian Lingkungan Hidup 50% Ekosistem Magrove sudah mengalami kerusakan dan 50% lainnya kurang maksimal dalam pengelolaannya,” ujar Nawir selaku Ketua Pelaksanaan Kegiatan.

Sesuai dengan tahun 2021 kegiatan ini juga akan menanam sebanyak 2021 bibit pohon mangrove untuk pesisir Lantebung. Kegiatan ini akan di gelar pada Sabtu-Minggu, 30-31 Januari 2021.

Dalam menyukseskan kegiatan tersebut kami membutuhkan Bantuan Donasi dalam pembelian bibit mangrove. Dengan demikian, saluran bantuan donasi sangat dibutuhkan. Untuk pengiriman bisa cek No. rek dan narahubung dibawah:

Bank BRI : 4987-01-017522-53-8 (Mariani)
Narahubung:
WA: 081930237021 (Nawir)
WA: 089525782089 (Mariani)

Abrasi pantai bikin galau ? Yuk, tangkal dengan menanam bakau !
#1pohon1000Kehidupan.

Citizen Reporter Rahmawati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *