Owner Cafe di Bone Berbagi Cerita Bertahan di Masa Pandemi Covid-19

waktu baca 2 menit
Owner Cafe Omer, Amir

bukabaca.id, Bone – Bisnis cafe, Warkop ataupun kedai di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan mulai digandrungi pemuda dan bahkan umur-umur produktif. Tak sedikit anak muda dan umur masih produktif yang tertarik dengan bisnis ini. Amir misalnya. Di usia 32 tahun, ia telah menjadi pemilik Cafe Omer dan Rinn Cafe yang terletak di jalan Benteng Lama, dan jalan MH Thamrin.

Kepada bukabaca.id, Amir membagikan kisahnya selama menggeluti dunia bisnis cafe sejak 2015 lalu.

“Awalnya mendirikan cafe, saya kerjasama dengan sahabat saya. Tapi, sebelum dibuka cafe memang sering sama-sama betiga, teman saya namanya H. Asri dan Ical,” ujar Amir, Kamis (23/7/2020).

Kata dia, awal mendirikan cafe tidaklah mudah, berawal dari hobi nongkrong akhirnya ingin mendirikan sekalipun modal nekat.

“Kami bertiga saat membangun bisnis cafe, selain modal nekat, kami juga saat itu kumpul-kumpul uang hasil patungan, alhamdulillah kami bisa mengumpulkan uang untuk mendirikan cafe Omer,” bebernya.

Tidak hanya itu, kepada awak media, ia menjelaskan bahwa untuk mengelola bisnis cafe tidaklah mudah, apalagi disaat sekarang ini pandemi Covid-19 melanda Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

“Saat pandemi Covid-19 jumlah pengunjung sangat sedikit, yang membuat pusing itu saat awal-awal bulan untuk gaji karyawan,” pungkas Amir.

“Kita bertahan dengan kemampuan yang ada. Tidak tahu ini sampai kapan, kita bertahan pelan-pelan bisa sumbangsih terutama ke karyawanku dan orang-orang terdekat untuk bertahan hidup,” tutupnya. (fdy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *