Pelantikan Pejabat Eselon II, Bupati Bone Sampaikan Pesan Khusus

waktu baca 3 menit

bukabaca.id, Bone – Bupati Bone Andi Fahsar M Padjalangi melantik pejabat pimpinan tinggi pratama eselon II B Lingkup Pemerintah Kabupaten Bone, di Gedung PKK Watampone, Jumat (4/10/2019).

Dari 12 pejabat yang dilantik, 7 di antaranya merupakan pejabat hasil lelang jabatan. Sementara lima merupakan pejabat eselon II yang digeser ke OPD baru.

Pelantikan yang berdasarkan hasil seleksi lelang jabatan yang pemberkasannya dilaksanakan sejak 12 September 2019 lalu oleh panitia seleksi.

Setelah pemeriksaan berkas, selanjutnya para peserta lelang jabatan mengikuti asesmen dan wawancara oleh Panitia Seleksi yang dilaksanakan 28-30 September 2019 di kantor BPSDM Provinsi Sulawesi Selatan, Makassar.

Dari hasil tahap pemeriksaan berkas, asesmen, dan wawancara, maka pankita seleksi merekomendasikan yang dianggap layak dan memenuhi seluruh persyaratan pada 2 Oktober 2019.

Adapun yang dilantik berdasarkan hasil lelang jabatan tersebut yaitu:

  1. A. Alimuddin M., S.Sos.
    Jabatan lama : Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kab.Bone.
    Jabatan baru : Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi dan Pembangunan.
  2. A. Akbar, S.Pd., M.Pd.
    Jabatan lama : Camat Bontocani Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kab.Bone.
  3. Dra. Hj. St. Rosnawati, M.Si.
    Jabatan lama : Sekretaris Dinas Kebudayaan Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab.Bone
  4. H. Askar, S.T., M.Si.
    Jabatan lama : Sekretaris Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab.Bone.
  5. Drs. H. Rusli, M.Si.
    Jabatan lama : Kepala Bagian Umum  Sekretariat Daerah Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kab.Bone
  6. Budiono, S.Sos., M.Si.
    Jabatan lama : Kepala Bagian Keuangan dan Perlengkapan Sekretariat Daerah Kab.Bone
    Jabatan baru : Kepala Dinas Pariwisata Kab.Bone.
  7. H. Najamuddin, S.Sos., M.Si.
    Jabatan lama : Sekretaris Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kab.Bone

Sementara yang dilantik melalui pergeseran/penyegaran, yaitu:

  1. Drs. Muhammad Ridwan, M.Si.
    Jabatan lama : Sekretaris DPRD Kab. Bone.
    Jabatan baru : Kepala Dinas Perhubungan Kab.Bone.
  2. Drs.H. Abubakar, M.M.
    Jabatan lama : Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kab.Bone.
    Jabatan baru : Sekretaris DPRD Kab.Bone.
  3. Dray Vibrianto, S.I.P., M.Si.
    Jabatan lama : Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik Kab.Bone.
    Jabatan baru : Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kab.Bone.
  4. Ir.H.A.Arsal Ahmad
    Jabatan lama : Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab.Bone
    Jabatan baru : Staf Ahli Bupati Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan.
  5. Dr.H.A.Sumardi Suaib, M.M.
    Jabatan lama : Staf Ahli Bupati Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan.
    Jabatan baru : Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab.Bone.

Di hadapan pejabat yang baru dilantik, Andi Fahsar menyampaikan pesan khusus. Dia melontarkan harapan dan penegasan di antaranya senantiasa bisa menjaga integritas, loyalitas, disiplin, serta komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab.

Selain itu, kepada yang dilantik mesti sensitif dan responsif terhadap tantangan dan permasalahan yang timbul baik di dalam maupun di luar organisasi dan diharapkan berwawasan jauh ke depan dan mampu melakukan terobosan yang positif melalui pemikiran kreatif, inovatif, dan sistemik untuk kepentingan masyarakat.

Pada akhir sambutannya Andi Fahsar menyampaikan kepada para pejabat yang baru dilantik mesti memiliki kemampuan untuk memanfaatkan berbagai sumber daya secara optimal dan berdaya guna, sehingga menghasilkan produktivitas kerja secara maksimal yang berasas manfaat. “Karena itu semuanya memerlukan keikhlasan,” katanya.

Pada pelantikan ini Andi Fahsar dididampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone dan dihadiri Sekda Bone, para staf ahli bupati, dan para asisten. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *