Pemkab Maros Buka Pendaftaran PPPK 2023 dengan Kuota 560 Formasi

waktu baca 1 menit
Ilustrasi.

BukaBaca.id, Maros – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros telah membuka pendaftaran
seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mulai 20 September hingga 9 Oktober 2023.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Maros, Andi Sri Wahyuni, mengatakan ada 560 formasi yang dibutuhkan.

Kuota itu lebih banyak dari pada yang diajukan Pemkab Maros sebelumnya, yakni 200 formasi.

“Kemarin ada revisi karena guru dan tenaga kesehatan masih sangat kekurangan,” ujar Sri, kemarin.

Sri menyebutkan dari total 560 formasi yang dibuka terdiri atas guru 300 formasi, tenaga kesehatan 200, dan tenaga teknis 60.

Ia mengungkapkan, seluruh tahapan pelaksanaan PPPK Maros tidak dipungut biaya.

“Jangan percaya pada oknum-oknum yang menjanjikan dapat menjamin kelulusan peserta,” pesannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *