Pemprov Sulsel Akan Mutasi Pejabat Eselon II, Izin dari Kemendagri Segera Keluar

waktu baca 1 menit
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jauzi.

bukabaca.id, Makassar – Pemprov Sulsel dalam waktu dekat akan melakukan mutasi pejabat pimpinan tinggi pratama (JTP) atau eselon II.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jauzi, mengungkapkan izin untuk mutasi JTP atau eselon II dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam waktu dekat ini akan keluar.

“Kami atas perintah Plt Gubernur Sulsel sudah mengirim surat ke Kemendagri untuk izin pengisian jabatan maupun mutasi jabatan tinggi pratama atau eselon II. Saat ini masih berproses, mungkin dalam waktu dekat sudah keluar,” kata Imran Jauzi, kemarin.

Imran Jauzi mengatakan, mutasi dan pengisian jabatan eselon III dan IV dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan yang telah pensiun maupun beralih ke fungsional.

“Secara normatif ini untuk pengisian jabatan karena ada jabatan yang kosong. Kenapa kosong karena ada beberapa pensiun dan ada yang beralih ke fungsional. Yang kedua, penyegaran karena ada yang sudah terlalu lama. Yang ketiga, dalam meningkatkan kinerja ASN,” bebernya.

Mutasi ini dilakukan untuk mempercepat daya serap anggaran yang masih rendah.

“Beliau (Plt Gubernur sulsel) mau mempercepat daya serap anggaran, dalam beberapa media kan diberitakan bahwa daya serap kita rendah, makanya kita lakukan ini dan juga untuk harmonisasi OPD,” terangnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *