Perkenalkan Produk Lokal Maros ke Kancah Internasional
BukaBaca.ID, Kepulauan Selayar – Roti Maros Salenrang terus memperluas jangkauan bisnisnya dengan membuka tenant di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin. Peresmian tenant ini dilakukan langsung oleh General Manager Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Minggus Gandeguai.
Dalam keterangannya kepada awak media, Minggus mengungkapkan bahwa kehadiran produk lokal Maros di area bandara merupakan yang pertama kalinya. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri karena mampu memperkenalkan oleh-oleh khas Maros kepada penumpang, baik skala lokal maupun internasional.
“Dengan adanya tenant seperti ini, para penumpang tidak perlu keluar dari area bandara untuk mencari oleh-oleh lokal. Selain itu, beberapa area di counter check-in juga telah tersedia beberapa tenant yang menawarkan produk-produk khas Sulawesi Selatan,” jelasnya.
Minggus berharap kehadiran Roti Maros Salenrang ini menjadi langkah awal bagi Bandara Sultan Hasanuddin dalam mendukung dan memperkenalkan lebih banyak produk lokal Sulawesi Selatan ke pasar nasional maupun internasional.
Di kesempatan yang sama, Muhammad Resky, pemilik Roti Maros Salenrang, menyampaikan bahwa pihaknya terus mengembangkan metode penjualan agar lebih luas jangkauannya.
“Setelah sebelumnya kami membuka outlet cabang di Kabupaten Takalar, tepatnya di Rest Area Mangadu, kini kami resmi hadir di Bandara Sultan Hasanuddin. Dengan ini, total outlet kami sudah mencapai tiga,” ungkap Resky, yang juga menjabat sebagai Ketua BPC HIPMI Maros.
Ia berharap kehadiran Roti Maros Salenrang di bandara ini dapat memudahkan penumpang dalam mendapatkan oleh-oleh khas Maros, serta semakin memperkenalkan produk lokal ke pasar yang lebih luas.
Diketahui, dalam waktu dekat, Muhammad Resky juga berencana meresmikan Perusahaan Otobus (PO) Bus Sarana Transportasi yang akan melayani rute lintas kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. (Gtr/Gtr)
