Polisi Koboi Enrekang Rusak Citra Polri
bukabaca.id, Enrekang – Adalah Muhammad Zulfiqar, warga Desa Juppandang akan melaporkan aksi polisi koboi Polres Kabupaten Enrekang, berpangkat perwira pertama tingkat tiga (Kompol) Musrad ke Polda Sulsel.
Laporan langsung yang akan ditujukan ke Kapolda Sulsel Irjen Pol Mas Guntur Laupe tersebut. Terkait aksi anggotanya yang menyerobot lahan, dan menebang pohon jati emas dari kebun tanah warisan keluarganya, di Kelurahan Puserren, Kecamatan Enrekang, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan.
“Selain tanpa dokumen resmi secara hukum. Oknum perwira Polres Enrekang ini dengan sengaja memasukkan orang-orang ke dalam kebun untuk menebang sejumlah pohon jati emas yang berada di lahan warisan keluarga. Bahkan kami sempat adu mulut, dan ia juga mengancam menarik senjata dari balik pinggangnya,” kata Zulfiqar saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu (8/7/2020).
Sebelumnya, Zulfiqar mengaku telah menemui Kapolres Enrekang AKBP Endon Nurcahyo. Sesuai arahan dan petunjuk polisi nomor satu di Kabupaten Enrekang itu ia diminta membuat laporan resmi ke Kapolda Sulsel, Irjen Pol Mas Guntur Laupe tembusan Kabid Propam untuk mendapat proses lebih lanjut sesuai hukum yang berlaku.
“Bekerja baik saja belum tentu dinilai baik oleh masyarakat, apalagi bila bekerja tidak baik. Bikin malu dan merusak citra kepolisian saja oknum polisi seperti ini,” kesal Zulfiqar.
Menurutnya, pohon jati emas dikenal dengan jenis kayu yang harganya cukup tinggi dibandingkan denga kayu jenis lainnya. Karena harga kayu jati super itu terbilang mahal karena alasan tumbuhnya cenderung lebih lama.
Sesuai pantauan masih ditemukan hasil tebangan pohon jati emas yang tergelatak, dan belum diturunkan dari lokasi kejadian karena kondisi cuaca kabupaten Enrekang yang masih dilanda hujan.
“Yang jelas kami sudah mengantongi nama-nama penebang kayu yang disuruh oleh oknum polisi itu termasuk nama pembelinya. Dan pastinya kami akan meminta agar semuanya diproses hukum,” Zulfiqar memungkasi.
Sementara itu Ketua OKK MPW PP Sulsel, Zulkifli Thahir, mengatakan sebagai kader satu sakit semua harus merasakan sakit karena solidaritas PP itu terkenal untuk itu terkait masalah yang dialami oleh kader di Enrekang yang harus dobela apalagi haknya yang mau dirampas secara semena-mena oleh oknum tersebut.
“Kami akan turunkan bantuan dari BLH Badan Lingkungan Hidup PP Sulsel serta Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum BPPH PP Sulsel untuk mengawal kasus ini,” ungkap Zulkifli. (Achmad)
