Soal Insiden KKB Papua, Wakil Rakyat Selayar dari PAN Angkat Bicara
bukabaca.id, Makassar – Wakil Ketua DPRD Selayar, Andi Idris mengatakan, insiden pembunuhan yang telah dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kampung Nogolait, Kabupaten Nduga, Papua, sangat tidak manusiawi.
Menurutnya, sebagai manusia sebelum melakukan sesuatu perlu memikirkan dampak apa yang akan terjadi.
“Tindakan KKB saya rasa sudah tidak memanusiakan manusia, apalagi sudah sering membunuh,” ucapnya dengan nada kesal, Sabtu (16/7/2022).
Andi Idris berharap, pihak kepolisian agar mengusut kasus tersebut.
“Mereka sudah membunuh menggunakan senjata. Setahu saya yang bisa pegang senjata hanya aparat penegak hukum, dan itu pun tidak semua,” katanya.
Atas kejadian itu, Wakil Rakyat dari Partai Amanat Nasional (PAN) Selayar ini menyampaikam duka mendalam.
“Saya sampaikan duka cita atas meninggalnya warga Selayar,” ucapnya.
“Saya pribadi tidak membenarkan tindakan brutal terhadap warga dibunuh yang di lakukan oleh KKB,” tutup Andi Idris. (fdy)