Update Pilwalkot Makassar 2020, Danny-Fatma Unggul Berdasarkan Quick Count LSI

waktu baca 3 menit

bukabaca.id, Makassar – Telah usai penghitungan suara pemilihan walikota dan wakil walikota Makassar dalam pilkada 2020. Terungkap dalam riset dan data Lembaga Survei Indonesia (LSI) berdasarkan  hitung cepat quick count diungguli oleh pasangan calon nomor urut 1, yaitu Muhammad Ramdhan Pomanto- Fatmawati Rusdi (Danni-Fatma). Rabu, (9/12/2020).

Menurut survei quick count, yang dilakukan di jalan Amirullah, pasangan Danny-Fatma peroleh anhka 41,38%, Appi-Rahman 33,92%, Samsul Rizal-dr. Fadli 19,92% dan Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun 4,78%. Sementara persentase data yang masuk dan menjadi acuan LSI dalam quick count yaitu sekitar 73,20%.

Setelah melihat angka yang tertera di layar TV quick count versi LSI tersebut sontak semua pendukung Danny pomanto yang ada di jalan Amirullah langsung berteriak takbir, semuanya langsung sujud syukur. Bahkan Danny pomanto bersama pendukungnya pun langsung menunaikan salat asar bersama sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah subhanahu wa ta’ala

Tak hanya berdasarkan quick point saja pasangan Danny menguasai perhitungan suara. Melainkan di TPS 09 tempat calon wakil walikota Makassar Fatma Rusdi mencoblos yakni di kelurahan banta Bantaeng kecamatan Rappocini, pasangan Danny-Fatma sukses meraih kemenangan duet.

Danny-Fatma unggul dengan perolehan suara 69 suara, disusul oleh nomor urut 2 Appi-Rahman dengan perolehan 65 suara, selanjutnya diurutan ketiga pasangan Syamsul-dr Fadli dengan perolehan suara 40, lalu di posisi terakhir disusul oleh nomor urut 4 Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun dengan perolehan suara 6 suara pemilih.

Sebelumnya Fatma telah mengungkapkan bahwa dirinya sangat optimis memenangkan pertaruhan di Pilkada Makassar khususnya di tempat ia menggunakan hak pilihnya.

“Insya Allah kita optimis menang kita Serahkan semuanya kepada Allah apapun hasilnya kita harap semua bisa menerima dengan baik,” ucap Fatma, calon wakil walikota Makassar.

Tak hanya Fatma, Calon Walikota Makassar, Munafri Arifuddin (Appi) kalah telak di tempat pemungutan suara (TPS) tempatnya mencoblos. Bahkan, Appi hanya mampu berada di posissi ketiga di bawah 2 calon lainnya di Pilwalkot Makassar di TPS tersebut.

Dilansir dari detikcom, di TPS tempat Appi bersama istri mertuanya Aksa Mahmud mencoblos, yakni di TPS 003 Jalan Bontolempangan, Kelurahan Sawerigading, Ujung Pandang, Kota Makassar, Rabu (9/12/2020), Petugas KPPS mulai melakukan perhitungan suara pada pukul 14.00 Wita.

Dari data KPPS TPS 003 Bontolempangan, total Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS tersebut sebanyak 302 DPT. Namun warga yang datang mencoblos hanya sebanyak 117 orang.

Dari hasil perhitungan, Paslon nomor urut 1 Danny-Fatma meraih suara sebanyak 67 suara, disusul setelahnya Paslon nomor urut 3 Deng Ical-dr Fadli dengan 26 suara. Sementara itu Appi bersama wakilnya Rahman Bando berada di bawah 2 Paslon tersebut dengan raihan 23 suara. Paslon nomor 4 Irman Yasin Limpo (None)-Zunnun NH tidak meraih suara di TPS ini, atau nol suara.

“Setelah kita melalui tahapan-tahapan, dan hari ini sampai lah kita ke tahapan yang paling terakhir, yaitu pencoblosan dan kita berharap seluruh tahapan yang kita lakukan adalah menjadi tahapan yang benar-benar, jujur, adil dan bisa dipertanggungjawabkan sehingga tidak ada lagi kisruh-kisruh pemilihan wali kota yang terjadi di Kota Makassar,” kata Appi usai melakukan pencoblosan.(Dev/Dev)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *